• Posted by : Unknown Rabu, 08 Februari 2017

    Kerajinan Tangan dari Barang Bekas Kardus


    Salah satu jalan keluar yang sederhana jika kamu mempunyai banyak kardus yang tidak terpakai dirumah kamu dapat menjualnya ke tukang loak untuk memperoleh uang.

    Tetapi tahukah kamu jika ada cara yang lebih baik dalam memanfaatkan kardus-kardus bekas tersebut yakni dengan membuat kardus tersebut menjadi sebuah kerajinan tang yang bermanfaat. Ada banyak sekali karya seni yang bisa kamu buat dari bahan kardus bekas berikut ini merupakan beberapa ide super kreatif membuat kerajinan tangan dari barang bekas kardus yang semoga bisa menginspirasi kamu semua.

    1 . Membuat Lampu Gantung Hias dari Kardus Bekas

    Desain lampu hias dari bahan kardus bekas ini sangat sederhana dan sangat mudah proses pembuatannya, Kamu pun dapat membuatnya dirumah untuk mengisi waktu luangmu.

    Hanya menggunakan alat dan bahan sederhana dan sedikit kreativitasmu, lampu hias gantung ini dapat menjadi salah satu jalan alternatif dalam mendaur ulang kardus yang tidak terpakai. Untuk proses pembuatannya kamu harus mempersiapkan alat-alat dan bahan-bahan seperti kardus bekas, lem tembak, penggaris, pensil, cutter, cat semprot, kabel, tempat lampu dan lampu. 

    2. Membuat Tas Cantik dari Kardus Bekas

    Kamu pasti sering membeli berbagai tas dari para pedagang tas di pasar atau di mall, Tahukah kamu jika dengan memanfaatkan barang bekas kamu bisa membuat tas cantik.

    Untuk membuat tas cantik berbahan kardus bekas hanya memerlukan bahan dan alat sederhana yang sering kita jumpai di lingkungan sekitar kita seperti kardus, tali rafia, lem, kertas pembungkus misalnya kertas kado, gunting, plastik transparan berwarna putih dan jarum.


    3. Rumah-rumahan Anak dari Kardus Bekas

    Seorang desiner dari korea utara yang bernama Miley membuat rumah mainak anak yang sangat cantik dengan bahan kardus dan ia menjualnya di internet. Mungkin hal ini dapat menjadi inspirasi bagi anda.


    4. Cara Membuat Tempat Laptop dari Kardus Bekas


    Bagi kamu yang sering membeli berbagai aksesoris laptop di pedagang aksesoris, Mungkin lebih baik saat ini kamu membuat sendiri aksesoris tersebut.
    Salah satu aksesoris yang mudah dibuat berbahan kardus bekas adalah tempat laptop. Proses pembuatannya sangat simpel dan mudah untuk dilakukan dirumah masing-masing sambil mengisi waktu luang.


    5. Patung Burung hantu dari Kardus Bekas

    Boneka burung hantu dari kardus bekas ini terlihat sangat cantik dan memiliki nilai seni yang tinggi. Kamu bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah.
    Di tangan orang kreatif memang barang yang tidak berguna atau limbah bisa di sulap menjadi barang yang memiliki nilai seni yang tinggi bahkan mungkin bisa di jual dengan harga yang mahal.

    { 1 komentar... read them below or add one }

  • - Copyright © Belajar Daur Ulang Barang Bekas yuk...!!! - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -